Pantai Pok Tunggal masih memiliki kesamaan kondisi geografis dengan Pantai Indrayanti karena dari segi letak, kedua tempat tersebut memang berdekatan. Jika membuka lembar peta, maka posisi pantai pok tunggal hanya kurang lebih 1 kilometer arah tenggara pantai indrayanti. Namun karena tidak ada akses jalan secara langsung, maka anda harus sedikit memutar mengintari bukit untuk mencapai tempat tujuan. ya, inilah Pantai Pok Tunggal dapat kita temukan di Desa Tepus, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul.
Deskripsi
Jika anda berniat untuk mengunjungi pantai pok tunggal, maka jangan pernah malu atau sungkan untuk bertanya kepada penduduk sekitar mengenai lokasi pantai tersebut. Pasalnya aksesnya untuk menuju objek wisata pantai tidak semudah seperti pantai saudaranya, indrayanti. Akses jalan yang sulit karena belum beraspal dan minim rambu penunjuk arah, maka akan membuat kita mudah merasa pesimis dan putus asa. Namun jangan lantas mengurungkan niat anda, dan langsung berputar arah. Bila anda membawa bekal, cobalah sejenak berhenti dan menikmatinya dijalan. Karena cemilan dan minuman dapat menghalau perasaan tersebut.
Pelataran Parkir Pantai Pok Tunggal |
Ada beberapa hal yang perlu diperhatian selama perjalanan. Karena memakan waktu yang cukup lama dan jarak yang cukup panjang (1,5-2 km dari jalan utama pantai indrayanti), maka alangkah baiknya anda memeriksa kondisi ban dan posisi jarum indikator bahan bakar kendaraan anda. Sebuah malapetaka apabila kedapatan kendaraan anda mengalami kehabisan bahan bakar atau tragedi ban kempes. Kondisi topografi yang terjal dan jauhnya pusat pelayanan bengkel maupun stasiun pengisian bahan bakar memang memaksa pengendara mempersiapkan segala kemungkinan buruk yang ada.
Ombak Pantai Pok Tunggal |
Setelah menembus hutan kanopi diantara bukit-bukit karst, maka anda akan melihat sebuah harapan. Hamparan pasir putih, Cakrawala berwarna biru (kalau cuaca tidak mendung ^_^), dan suara deburan ombak akan menjadi sambutan hangat para wisatawan. Rasanya, seolah ingin cepat-cepat melepaskan alas kaki dan lari membenamkan kaki kita diantara lembutnya remahan pasir putih. Jika anda melakukan hal itu, maka euforia tersebut adalah wajar. Penduduk sekitar juga sudah saling memahami, jadi anda tidak perlu khawatir akan ditertawakan. Malah warga lokal akan saling berlomba menawarkan barang dagangan seperti makanan, minuman, maupun souvenir seperti kaos dan kerajinan tangan lokal. Jika ingin bersantai terlebih dahulu, anda dapat memesan warga yang menawarkan jasa tenda kecil (Dome) untuk berteduh sembari menikmati Air Degan yang segar. Bahkan jika anda berniat menghabiskan malam di pantai pok tunggal, maka hal tersebut bukanlah mustahil. Sejauh perijinan dan akomodasi memenuhi syarat, pihak pengelola dapat mengabulkannya. Biasanya pada musim liburan panjang pantai dipadati oleh wisatawan yang hendak camping. Yang perlu diingat, tetap jaga kebersihan pantainya ya..
Pemandangan Pantai Pok Tunggal |
Fasilitas
Fasilitas yang ditawarkan Pantai Pok Tunggal antara lain;
- Tempat parkir yang memadai
- warung makan
- mushola
- kamar mandi & toilet
Biaya dan Akomodasi
Tempat pemungutan retribusi sifatnya terpadu, sehingga terintegrasi dengan pantai indrayanti, kukup. Biaya per orang kurang lebih 10.000 rupiah, sedangkan untuk biaya parkir dan kamar mandi belum termasuk. Transportasi juga belum dijangkau oleh angkutan umum, jadi disarankan untuk membawa kendaraan pribadi.
No comments:
Post a Comment
Silahkan berkomentar menggunakan tata bahasa yang sopan